Langkah Nyata Green Policing, Polsek Payung Sekaki Tanam Pohon Bersama Warga

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:13:36 WIB
Jajaran Polsek Payung Sekaki menggelar kegiatan penanaman pohon bersama masyarakat, Kamis (22/1/2026)./ist

PEKANBARU, LIPO – Komitmen Polri dalam menjaga kelestarian lingkungan terus diwujudkan secara nyata. Mendukung Program Green Policing Polda Riau, jajaran Polsek Payung Sekaki menggelar kegiatan penanaman pohon bersama masyarakat, Kamis (22/1/2026).

Kegiatan penghijauan ini berlangsung di halaman Mapolsek Payung Sekaki, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru.

Penanaman pohon dipimpin langsung oleh Kanit Binmas Polsek Payung Sekaki, Ipda Restu Inanda didampingi personel Polsek, staf Kecamatan Payung Sekaki, serta melibatkan masyarakat sekitar.

Sejumlah bibit pohon ditanam sebagai simbol kepedulian bersama terhadap lingkungan hidup. Selain memperindah kawasan, pohon-pohon tersebut diharapkan memberikan manfaat ekologis jangka panjang, seperti menjaga kualitas udara dan keseimbangan alam.

Ipda Restu Inanda menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremoni, melainkan ajakan nyata kepada masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan. Menurutnya, menjaga alam merupakan tanggung jawab bersama yang harus dimulai dari langkah-langkah sederhana.

“Melalui penanaman pohon ini, kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya penghijauan,” ujarnya.

Kegiatan ini sekaligus menjadi wujud sinergi antara kepolisian, pemerintah kecamatan, dan masyarakat dalam mendukung upaya pencegahan kerusakan lingkungan.

Polsek Payung Sekaki berharap, semangat Green Policing dapat terus tumbuh dan memberikan dampak positif bagi lingkungan di wilayah hukumnya.(***)

Tags

Terkini