DPRD Riau Desak Jalan Lingkar Barat Duri Difungsikan

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:06:48 WIB
Khairul Umam/F: LIPO

PEKANBARU, LIPO - Anggota DPRD Provinsi Riau, Khairul Umam, mendesak pemerintah segera mengoperasionalkan Jalan Lingkar Barat Duri, Kabupaten Bengkalis. Ini diminta untuk mengalihkan truk berat dari kawasan padat penduduk dan mengurangi kemacetan dan angka kecelakaan.

"Ruas jalan sepanjang 33 kilometer itu sudah dibangun, tetapi belum difungsikan. Truk besar masih melintas di perkotaan, memicu resiko kecelakaan yang tinggi," kata Khairul Umam di Pekanbaru, Rabu 28 Januari 2026.

Politikus PKS itu mengatakan, masyarakat kerap mengeluhkan kondisi tersebut, terutama saat musim reses. Dimana jalan lingkar yang seharusnya menjadi jalur logistik malah digunakan anak-anak untuk bermain layang-layang dan berolahraga.

"Kami belum dapat informasi jelas mengapa jalan ini belum dioperasikan. Padahal, fungsinya sangat mendesak," ujarnya.

Jalan Lingkar Barat Duri menghubungkan Kelurahan Balai Raja hingga Desa Petani. Jika beroperasi katanya, jalan ini akan menjadi rute utama kendaraan logistik dari dan menuju Dumai, Duri, serta Pekanbaru.

"Sebagai bagian dari penataan, sepanjang 25,25 kilometer jalan lingkar itu rencananya akan dialih statuskan menjadi jalan nasional untuk mempermudah pemeliharaan," terangnya.

Khairul Umam optimistis, pengoperasian jalan lingkar itu bisa mengurai kemacetan, mendukung mobilitas, dan meningkatkan keselamatan jalan, terutama di titik rawan seperti Jalan Hangtuah.

"Keberadaan jalan lingkar ini penting untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas di dalam kota," tegasnya.****”

 

Terkini