Menang Telak di Palembang, Aji Santoso Ingatkan PSPS Tak Cepat Puas

Senin, 05 Januari 2026 | 11:09:29 WIB
Pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso/lipo

PEKANBARU, LIPO - Pelatih PSPS Pekanbaru, Aji Santoso, mensyukuri kemenangan telak 5-2 yang diraih anak asuhnya atas tuan rumah Sriwijaya FC pada lanjutan Pegadaian Championship 2025/2026.

Bertanding di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Minggu (4/1/2026), PSPS tampil impresif dan berhasil membawa pulang tiga poin penting dari laga tandang. Meski demikian, Aji menegaskan kemenangan besar tersebut tidak membuat timnya terlena.

“Alhamdulillah, kami bersyukur bisa mendapatkan tiga poin di pertandingan tandang ini. Kemenangan ini tentu sangat penting bagi kami,” ujar Aji Santoso usai laga.

Menurutnya, hasil positif tersebut justru akan menjadi bahan evaluasi bagi tim, mengingat PSPS kembali dihadapkan pada jadwal tandang di pertandingan berikutnya.

“Kemenangan ini akan kami jadikan bahan pembenahan dan evaluasi. Apalagi, laga selanjutnya kami kembali bermain tandang melawan Sumsel United,” jelasnya.

Selain membahas performa timnya, Aji Santoso juga memberikan apresiasi khusus kepada pelatih Sriwijaya FC, Budi Sudarsono, yang dinilainya tetap menunjukkan sikap profesional di tengah kondisi sulit yang dialami tim berjuluk Laskar Wong Kito.

“Saya mengikuti perkembangan Sriwijaya FC dan tahu situasinya tidak mudah. Coach Budi Sudarsono sangat sabar dan terus bekerja keras menghadapi kondisi tersebut. Saya sangat menghargai perjuangannya,” pungkas Aji.(***)

Tags

Terkini