LIPO - Sisternet, program pemberdayaan perempuan dari PT XL Axiata Tbk, berhasil menggaet lebih dari 1 juta penerima manfaat.
Melalui berbagai program dan inisiatif, Sisternet mendukung perempuan Indonesia untuk memaksimalkan potensi mereka, baik dalam keluarga maupun komunitas.
Group Head Corporate Communications XL Axiata, Reza Zahid Mirza, menyatakan kesuksesan ini berkat komitmen XL Axiata untuk menciptakan peluang bagi perempuan, membantu mereka menjadi mandiri, dan sukses dalam bisnis.
"Kami berharap pencapaian ini dapat mendorong lebih banyak perempuan bergabung dan memanfaatkan platform ini,"ujarnya lewat siaran persnya. Sabtu 28 Desember 2024.
Sisternet menawarkan berbagai program, termasuk pelatihan literasi digital, dukungan UMKM perempuan, dan pengembangan kepemimpinan. Saat ini, program ini mencakup 1.024.139 perempuan di 21 kota/kabupaten, dengan lebih dari 1.400 kelas edukasi, serta menyediakan 1 juta kuota internet. Program ini juga membantu UMKM perempuan meningkatkan profit hingga 13%, digitalisasi 75%, dan kualitas barang 30%.
Fitur aplikasi Sisternet meliputi Finansister untuk manajemen keuangan, Toko Sister untuk pengembangan UMKM, serta Kompetisi dan Agenda Berbagi untuk pengembangan diri. Sisternet juga menawarkan Vakansis untuk peluang karier, dan Artikel mengenai bisnis dan pemberdayaan perempuan.
Selain itu, Sisternet meluncurkan berbagai inisiatif seperti Kompetisi Modal Pintar untuk UMKM perempuan, Sisternet Goes to Campus, dan Female Future Leader untuk pengembangan kepemimpinan. Program She Inspire memberdayakan warga binaan lapas perempuan, sementara Bonus Kuota Sisternet mendukung akses pelatihan online.
Pada 2024, Sisternet menerima penghargaan Satyalancana Wira Karya atas kontribusinya dalam pemberdayaan perempuan. Di tahun 2025, Sisternet menargetkan 2,5 juta penerima manfaat dan berencana memperkenalkan inisiatif baru yang berfokus pada teknologi ramah lingkungan dan pemberdayaan ekonomi berkelanjutan.(***)