Kejari SBB Dukung Program Makan Bergizi Gratis Presiden Prabowo

Kejari SBB Dukung Program Makan Bergizi Gratis Presiden Prabowo

MALUKU, LIPO - Plt. Kajari Seram Bagian Barat (SBB), Bambang Heripurwanto, S.H., M.H, didampingi Kasi Intel, dan staf intel mengikuti arahan Jaksa Agung Muda Intelijen Prof. Dr. Reda Manthovani, S.H., LL.M, melalui vidcon, pada Kamis (30/01/24). 

Vidcon ini dilaksanakan dalam rangka mendukung dan mensukseskan kegiatan Makanan Bergizi Gratis (MBG) sebagai program prioritas Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka di Ruang Vidcon Kejari SBB.

Jamintel Kejagung RI, Reda, menjelaskan, vidcon ini untuk mewujudkan pemahaman yang sama dan kesatuan langkah bagi seluruh jajaran Intelijen Kejaksaan dalam menyelenggarakan fungsi intelijen penegakan hukum demi suksesnya program Makan Bergizi Gratis (MBG) tersebut dengan sasaran sebanyak 19,47 juta orang dari kalangan anak sekolah hingga ibu hamil maupun menyusui. 

"Menyikapi kondisi ini, tentu perlu kepekaan, kecepatan dan ketepatan dari segenap jajaran intelijen Kejaksaan dalam menyajikan informasi dan analisa-analisa intelijen kepada pimpinan selaku user sehingga dapat dapat diambil kebijakan penegakan hukum yang tepat dalam menghadapi AGHT yang timbul." ucap Jamintel Kejagung RI.

Plt. Kajari SBB turut antusias dengan adanya kegiatan tersebut dan menyatakan siap untuk mendukung serta mensukseskan kegiatan Makan Bergizi Gratis (MBG) dengan menjalankan arahan Jamintel dan Sesjamintel hari ini secara optimal.*****

 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Makan Gratis

Index

Berita Lainnya

Index