Pj Ketua TP PKK Inhil Gelar Rakor TPPS

Pj Ketua TP PKK Inhil Gelar Rakor TPPS
Suasana saat rapat berlangsung

TEMBILAHAN, LIPO - Pj Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Inhil Hj Katerina Susanti Herman menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) tahun 2024, di ruang rapat kediaman Bupati, Jalan Kesehatan Tembilahan, Senin 10 Juni 2024 siang.

Hadir saat itu, perwakilan Bappeda, Dinas Kesehatan, DP2KBP3A, Dinas PMD, Kominfo, Dinas Perikanan, Dinas Sosial, serta Dinas Pendidikan.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat pencegahan stunting dalam kerangka kebijakan institusi yang ada, serta memperkuat konvergensi melalui koordinasi dan konsolidasi program kegiatan pusat, daerah dan desa.

Sementara itu, dikatakan Katerina Susanti dalam arahannya, dalam rangka akselerasi pelaksanaan 8 Aksi Konvergensi stunting dengan indikator tersebut juga harus didukung dengan peningkatan kapasitas dan peran dari masing-masing OPD.

"Saat ini kami melalui PKK terus melakukan kegiatan sosialisasi dan kolaborasi bersama kader-kader posyandu sehingga dapat memberikan pemahaman akan stunting serta dapat melakukan tindakan terhadap anak yang mengidap stunting sehingga mendapatkan penanganan yang baik," kata Katerina.(Adv/Dinkes)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index