Polsek Tambusai Patroli di Pasar Dalu-dalu Sampaikan Pesan Pilkada Damai 2024

Polsek Tambusai Patroli di Pasar Dalu-dalu Sampaikan Pesan Pilkada Damai 2024
patroli Cooling System dan pengaturan lalu lintas Regu III Polsek Tambusai Polres Rokan Hulu di Pasar Dalu Dalu/lipo

LIPO - Kegiatan patroli Cooling System dan pengaturan lalu lintas Regu III Polsek Tambusai Polres Rokan Hulu di Pasar Dalu Dalu Kelurahan Tambusai Tengah,  Rabu (16/10/2024).

"Personil kami Aipda Dedi Jasmara dan  Bripka Leonardi Tamba melakukan patroli Coolling System, dengan mengingatkan masyarakat supaya bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan sejuk selama tahapan Pilkada Tahun 2024," kata Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono melalui Kapolsek Tambusai AKP Efendi Lupino, Rabu (16/10/2024).

Selain itu, lanjutnya, personil Polsek Tambusai melaksanakan patroli roda empat, jalan kaki dan pengaturan lalu lintas di Pasar Dalu-Dalu antisipasi macet dan cegah Lakalantas.

"Kepada pemilik kendaraan roda dua dan roda empat agar memarkirkan kendaraan tidak di badan jalan dan memasang kunci ganda antisipasi macet dan C3," tuturnya.

"Agar lebih berhati-hati dalam berbelanja dan waspada melihat orang yang tidak dikenal berpura- pura kenal cegah hipnotis dan gangguan Kamtibmas," pungkasnya.(***)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Polres Rohul

Index

Berita Lainnya

Index