Dukung Asta Cita Presiden, Kapolres Rohil Ikuti Zoom Meeting Kapolda Riau Tentang Ketahanan Pangan

Dukung Asta Cita Presiden, Kapolres Rohil Ikuti Zoom Meeting Kapolda Riau Tentang Ketahanan Pangan

PEKANBARU, LIPO - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni diwakili Wakapolres Kompol Ricky Michael Mandey mengikuti zoom meeting dengan Kapolda Riau beserta Polres jajaran. 

Kegiatan zoom meeting tersebut sekaligus telah melakukan pengolahan lahan di Jalan Lintas Riau Sumut Kelurahan Banjar XII Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rokan Hilir, Rabu (6/11/2024).

Dalam keterangannya, Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni melalui Plh Kasi Humas Polres Rohil Ipda Fahrudin Ahmadi Rambe menyatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai komitmen Polres Rohil mengikuti Program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto. 

"Telah berlangsung kegiatan ketahanan pangan Polres Rokan Hilir dalam mendukung program Asta Cita Presiden Republik Indonesia. Yang tadinya diikuti oleh bapak Kapolres Rohil yang diwakili oleh Bapak Wakapolres Rohil, serta beberapa lainnya" terang Fahrudin. 

"Program ketahanan pangan ini bertujuan untuk meningkatkan produksi pangan, di masyarakat Kabupaten Rokan Hilir, harapan kami dapat membantu mengurangi angka kelaparan dan kemiskinan di komunitas yang terdampak," pungkasnya. 

Kegiatan ketahanan pangan ini merupakan kegiatan Asta Cita Presiden Republik Indonesia, dalam upaya pemerintah memperkuat ketahanan pangan Nasional.*****

 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Cooling System

Index

Berita Lainnya

Index