LIPO - Korem 031/Wira Bima (WB) resmi naik status menjadi Komando Daerah Militer (Kodam) XIX sebagai bagian dari peningkatan efektivitas keamanan wilayah.
DPRD Riau mengapresiasi langkah ini dan berharap adanya putra daerah yang menjabat sebagai Panglima Kodam.
Anggota Komisi I DPRD Riau, Hardianto, menyebut peningkatan status ini telah lama direncanakan untuk memperkuat pengamanan, khususnya di wilayah strategis seperti Selat Malaka. Ia juga menyarankan nama "Kodam XIX Lancang Kuning" sebagai identitas netral yang dapat diterima semua pihak.
"Dengan pembentukan Kodam baru, pengamanan objek vital dan pulau-pulau kecil di Riau akan lebih maksimal," ujarnya, Jumat 20 Desember 2024.
Hardianto menambahkan, peningkatan status ini juga diharapkan membuka peluang karir militer bagi putra daerah. "Sejarah mencatat beberapa putra terbaik Riau telah menjabat sebagai Danrem. Ke depan, semoga ada Panglima Kodam dari anak jati Riau," harapnya.
Seperti diketahui perubahan status ini menjadi bagian dari langkah TNI AD untuk memperluas cakupan operasional dan meningkatkan efektivitas pengamanan wilayah.(***)
