Nilai Tukar Petani Provinsi Riau Turun 0,33 Persen pada Februari 2025

Nilai Tukar Petani Provinsi Riau Turun 0,33 Persen pada Februari 2025
Ilustrasi/foto.int

LIPO - Nilai Tukar Petani (NTP) Provinsi Riau pada Februari 2025 tercatat sebesar 191,47, mengalami penurunan sebesar 0,33 persen dibandingkan Januari 2025 yang mencapai 192,11. 

Penurunan ini disebabkan oleh turunnya Indeks Harga yang Diterima (It) petani sebesar 0,32 persen, sementara Indeks Harga yang Dibayar (Ib) petani hanya naik sebesar 0,02 persen.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau, Asep Riyadi, menjelaskan bahwa penurunan NTP ini merupakan bagian dari tren yang terjadi di Pulau Sumatra.

"Pada Februari 2025, tiga dari sepuluh provinsi di Pulau Sumatra mengalami penurunan NTP. Riau menjadi provinsi dengan penurunan terdalam kedua setelah Sumatera Barat yang mengalami penurunan sebesar 2,79 persen," ujar Asep, Kamis 6 Maret 2025.

Selain NTP, Indeks Harga Konsumsi Rumah Tangga (IKRT) pertanian di Provinsi Riau juga mengalami penurunan sebesar 0,01 persen pada Februari 2025. Penurunan ini terutama disebabkan oleh turunnya indeks harga pada kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar lainnya sebesar 6,12 persen.

Tidak hanya NTP, Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) Provinsi Riau juga mengalami penurunan sebesar 0,39 persen, dari 185,61 pada Januari 2025 menjadi 184,89 pada Februari 2025. Penurunan NTUP ini dipengaruhi oleh turunnya Indeks Harga yang Diterima (It) sebesar 0,32 persen, sementara Indeks BPPBM (Biaya Produksi dan Penambahan Barang Modal) naik sebesar 0,07 persen.(***)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Badan Pusat Statistik

Index

Berita Lainnya

Index