Pelni Cabang Ambon Kunjungi Kejati Maluku

Pelni Cabang Ambon Kunjungi Kejati Maluku

AMBON, LIPO - Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku, Agoes SP., S.H., M.H., menerima kunjungan kerja dari PT. PELNI (Persero) Cabang Ambon di Ruang Kerja Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku, pada Senin (19/03/25). 

Hadir dalam kunjungan tersebut, Kepala Cabang Pelni Martin Haryanto, Kepala Operasi Budiarto, Kepala Armada Syaiful Anam, Kepala Keuangan Arifin, beserta jajaran lainnya dari PT. PELNI (Persero) Cabang Ambon.  

Sedangkan dari pihak Kejaksaan Tinggi Maluku, turut hadir Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara Sigit Prabowo, S.H., M.H., Asisten Pidana Militer Chk. Satar M. Hutabarat, S.H., M.H., Asisten Intelijen Rajendra D. Wiritanaya, S.H., Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Ariyano Novindra, S.H., M.H., dan Koordinator I Bagus Putra Gede Agung, S.H., M.H.  

Pertemuan tersebut membahas upaya meningkatkan sinergi dan kerjasama, khususnya di Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara. Kajati Agoes SP., S.H., M.H., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kunjungan ini dan menekankan pentingnya kolaborasi.  

"Kami berharap kerjasama antara Kejaksaan Tinggi Maluku dan PT. PELNI (Persero) Cabang Ambon dapat terus ditingkatkan, khususnya dalam hal penanganan aspek hukum di bidang perdata dan tata usaha negara. Sinergi ini, semoga dapat memperkuat kualitas pelayanan kepada masyarakat," ujar Kajati Agoes SP.  

Martin Haryanto, selaku Kepala Cabang PT. PELNI (Persero) Cabang Ambon, juga menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Kejaksaan Tinggi Maluku. 

"Kami sangat berterima kasih atas kesempatan ini dan berharap pertemuan ini dapat menjadi langkah awal untuk mempererat kerjasama antara PT. PELNI dan Kejaksaan Tinggi Maluku, khususnya dalam mendukung pelayanan publik yang lebih baik dan berkualitas," ungkap Martin.  

Melalui kunjungan tersebut, diharapkan tercipta kolaborasi yang lebih erat antara Kejaksaan Tinggi Maluku dan PT. PELNI (Persero) Cabang Ambon, serta meningkatkan koordinasi dalam penanganan berbagai persoalan hukum yang berkaitan dengan bidang perdata dan tata usaha negara.  *****

 

 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Kunker

Index

Berita Lainnya

Index