DPRD Riau Dukung Percepatan Kawasan Industri di Provinsi

DPRD Riau Dukung Percepatan Kawasan Industri di Provinsi
Abdullah/F: ist

PEKANBARU, LIPO - Anggota Komisi III DPRD Riau, Abdullah, mendukung penuh Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau, SF Hariyanto, untuk segera merealisasikan empat kawasan industri yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

Abdullah menegaskan, Riau memiliki modal lengkap untuk menjadi pusat pengolahan komoditas berskala internasional. Potensi tersebut meliputi kekayaan alam seperti minyak bumi, perkebunan kelapa sawit seluas 3,3 juta hektare, serta industri pulp dan kertas terintegrasi terbesar di dunia.

"Dari sisi sosial budaya, masyarakat Riau yang heterogen dan harmonis menciptakan iklim bisnis yang kondusif. Secara geografis, posisi di Selat Malaka sangat strategis untuk pusat logistik dan ekspor," jelas Abdullah, Selasa 6 Januari 2025.

Keempat kawasan industri yang dimaksud adalah Tanjung Buton, Kuala Enok, Pelintung, dan Tenayan Raya. Lokasinya kata dia dinilai strategis karena berdekatan dengan jalur ekonomi dunia di Selat Malaka.

"Keberadaan kawasan industri ini akan menciptakan lapangan kerja, mendongkrak pertumbuhan ekonomi, dan menjadi sumber pendapatan asli daerah (PAD) yang baru bagi Riau," pungkasnya.*****

 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Kawasan Industri

Index

Berita Lainnya

Index