PEKANBARU, LIPO - Rencana kunjungan Gubernur Riau Abdul Wahid ke London, Inggris, mendapat dukungan penuh dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau.
Sekretaris Fraksi PKB DPRD Riau, Muhtarom, menegaskan bahwa keberangkatan Gubernur adalah untuk misi penting menjemput potensi anggaran senilai Rp 1 triliun.
"Beliau ke Inggris tidak mungkinlah Gubernur ke Inggris kalau tidak ada misi," ujar Muhtarom, Kamis (19/06/25) kemarin.
"Beliau akan menjemput anggaran ke sana. Bahwa Riau hijau menjadi daya tarik bagi mereka," sambungnya.
Kunjungan Gubernur Wahid ini dijadwalkan untuk menghadiri Diskusi Panel REDD+ yang membahas peluang investasi, penawaran, dan permintaan. Diskusi ini merupakan bentuk apresiasi internasional terhadap program "Riau for Green" yang diusung oleh Pemerintah Provinsi Riau.
Muhtarom menekankan pentingnya dukungan semua pihak di Provinsi Riau demi pembangunan daerah.
"Kita support lah, apalagi Pak Gubernur berangkat bukan dengan APBD, dan hasilnya untuk Riau," tambahnya.
Lebih lanjut, politisi PKB berharap agar hasil dari kunjungan ini tidak berhenti di sini. Tapi lebih banyak lembaga internasional yang dapat membantu Provinsi Riau dalam berbagai aspek pembangunan.
"Kalau bisa lembaga dunia lainnya bisa bantu Riau, ada program yang kita buat sehingga mereka tahu dan membantu kita di Riau. Mungkin bisa membantu lainnya," tutup Muhtarom.*****